Selasa, 20 Agustus 2019

TANDA-TANDA HARI KIAMAT



Materi Ajar

TANDA-TANDA HARI KIAMAT

Hari/ Tanggal    : Selasa, 20 Agustus 2019
Pertemuan Ke   : 6, ( Kelas VI C dan VI D)


Tidak ada seorang pun yang tahu kapan Hari Kiamat datang. Namun, Allah Swt. memberitahukan tanda-tanda hari Kiamat makin dekat melalui firman-firman-Nya dalam al-Qur’ān. Di antara tanda-tanda tersebut adalah sebagai berikut.

  1.  Banyak ulama Muslim yang wafat.
  2.  Ilmu agama dianggap tidak penting.
  3.  Maksiat makin terang-terangan dan kejahatan di muka bumi makin merajalela.
  4.  Banyak laki-laki yang perilakunya menyerupai perempuan, atau sebaliknya perempuan berperilaku seperti laki-laki.
  5. Banyak peperangan dan kerusuhan di muka bumi ini.
  6. Minuman keras dan barang terlarang (seperti narkoba) bebas beredar sehingga
    menimbulkan tindakan kriminalitas yang merajalela.
  7. Munculnya orang-orang yang mengaku sebagai nabi/rasul.
Al-Bukhari meriwayatkan dari Syaqiq, beliau berkata, “ِAku pernah bersama ‘Abdullah dan Abu Musa, keduanya berkata, ‘Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda: ‘Sesungguhnya menjelang datangnya hari Kiamat akan ada beberapa hari di mana kebodohan turun dan ilmu dihilangkan.’”

“Tidak akan datang hari kiamat sehingga Allah mengambil orang-orang yang baik & ahli agama di muka bumi, maka tidak ada yang tinggal padanya kecuali orang-orang yang hina dan buruk yang tidak mengetahui yang ma’ruf dan tidak mengingkari kemungkaran.” H.R. Ahmad

Tujuan : 
1. Siswa mampu menjelaskan tanda-tanda kiamat.
2. Siswa Harus mengambil hikmah dari tanda-tanda hari kiamat yang sudah terjadi pada saat ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar